Rabu, 04 Februari 2015

Menjadi orang yang Istimewa

Terkadang selalu berpikir dalam benak ini, apakah ada orang yang istimewa? Bukannya setiap orang itu sama saja? Setelah dipikir dan dipikir lagi ternyata ada segelintir orang yang istimewa. Seperti apa sih orang yang istimewa tersebut? Presidenkah? Rajakah? Ratukah?

Hal tersebut bisa salah bisa benar. Coba renungkan apakah Anda termasuk orang yang intimewa atau bukan? Orang yang istimewa jumlahnya sangat sedikit. Karena orang yang istimewa adalah orang yang selalu melakukan banyak hal yang berbeda dari orang biasanya. Orang istimewa yaitu orang yang melakukan lebih banyak pengorbanan dari pada orang biasanya. Orang istimewa yaitu orang yang merelakan banyak waktunya demi menjadikan dirinya sendiri intimewa.

Yang sedikit jumlahnya belum tentu benar tetapi yang benar pasti sedikit jumlahnya, yang benar itulah yang istimewa karena mereka adalah orang-orang yang dapat melakukan hal-hal yang benar. Benar dalam berpikir sebelum melakukan tindakan. Benar yang lebih banyak memanfaatkan waktunya untuk kegiatan yang lebih produktif dan bermanfaat. Benar dalam memilih teman karena teman adalah cerminan diri kita sendiri. Mereka yang benarlah yang merupakan orang yang istimewa.

Untuk menjadi orang yang istimewa diperlukan pengorbanan. Pengorbanan yang dilakukan haruslah lebih banyak daripada orang biasanya. Mengorbankan waktu istirahat untuk melaksanakan kewajibannya. Mengorbankan waktu santainya untuk melaksanakan hal yang produktif. Mengorbankan jatah tidurnya dari orang biasa. Itulah contoh beberapa pengorbanan untuk menjadi orang yang istimewa. INGAT!!! Itu hanyalah beberapa contoh saja.

Jadi, semuanya kembali lagi ke kita. Apakah kita ingin menjadi orang yang istimewa ataukah orang yang biasa saja? Ingat!! Hidup adalah pilihan dan pilihan ada ditangan kita, bukan ditangan orang tua, teman atau saudara. Jadilah orang yang istimewa, janganlah jadi orang yang rata-rata saja. karena kita memang ditakdirkan untuk menjadi yang teristimewa diantara yang istimewa.